Pendidikan

NU Galakan Kelola Rumah Sakit dan Universitas

JAKARTA, EDUNEWS.ID – Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Nahdhatul Ulama (PBNU) Helmy Faishal menyampaikan Nahdhatul Ulama sebagai organisasi keagamaan tidak hanya fokus pada pengembangan bidang dakwah dan peribadatan. Tetapi, kata dia, NU terus berupaya mengembangkan pemberdayaan di bidang pendidikan dan kesehatan modern bagi warganya.

Helmy menyebutkan NU merupakan organisasi keagamaan dengan warga terbesar di Indonesia. Sehingga, kata dia, sebuah tuntutan bagi NU untuk memikirkan kepentingan kesejahteraan warganya.

“Jumlah warga NU berdasarkan LSI (Lembaga Survei Indonesia) yang terbaru, ada 45 persen dari seluruh warga indonesia yang mencapai sekitar 250 juta jiwa,” ujar Helmy saat diskusi pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-II PBNU yang bertema “Meneguhkan Islam Nusantara Untuk Kemakmuran Warga” di kantor PBNU jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, kemarin (19/11/2016).

Helmy menyampaikan setidaknya terdapat 2001 pondok pesantren dibawah kordinasi NU saat ini. Selain pondok pesantren, kata Helmy, terdapat 16 ribu madrasah dan sekolah yang menggunaakan atasnama NU.

“Sementara yang tidak mengatasnamakan NU tapi menggunakan nama-nama Islam seperti Darul Ulum, Bahrul Ulum, itu jumlahnya sekitar 30 ribu lebih,” paparnya.

Helmy menyampaikan pendidikan merupakan aspek yang tengah menjadi fokus prioritas NU. Salah satu kemampuan pengembangan pendidikan yang dilakukannya, Helmy mengatakan terdapat 134 perguruan tinggi dan Universitas yang dikelolanya.

“Yang menggunakan nama NU terdapat 24,” ucapnya.

Helmy menambahkan selain meningkatkan pembangunan infrastruktur pendidikan, NU merambah pendirian Rumah Sakit. Menurut Helmy, saat ini setidaknya NU sudah berhasil mendirikan 5 Rumah Sakit.

“Seluruhnya 6 Rumah Sakit termasuk pak Nuh (mantan Menteri Pendidikan M Nuh) didalamnya juga ikut mengelola. Universitas Surabaya dan Rumah Sakit Surabaya,” jelasnya.

Kerjasama dan Mitra silakan menghubungi 085171117123

Kirim Berita

  • redaksi@edunews.id
  • redaksiedunews@gmail.com

ALAMAT

  • Branch Office : Gedung Graha Pena Lt 5 – Regus – 520 Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Pampang, Makassar Sulawesi Selatan 90234
  • Head Office : Plaza Aminta Lt 5 – Blackvox – 504 Jl. TB Simatupang Kav. 10 RT.6/14 Pondok Pinang Kebayoran Lama, Jakarta Selatan 12310. Telepon : 0411 366 2154 – 0851-71117-123

 

To Top