Kesehatan

Direktur Indofood Tanggapi Temuan Kemenkes Taiwan

Produk Indomie rasa ayam spesial.

EDUNEWS.ID – PT Indofood Sukses Makmur Tbk akhirnya merespon temuan Kementerian Kesehatan Taiwan bahwa produk Indomie Rasa Ayam Spesial mengandung zat pemicu kanker atau karsinogenik.

Direktur Indofood Fransiscus (Franky) Welirang mengatakan bahwa produk mie instan perusahaannya telah sesuai ketentuan BPOM dan Badan Pengawas Makanan dan Obat dari negara tujuan.

“Pada prinsipnya kami mengikuti ketentuan BPOM dan ketentuan FDA dari negara-negara pengimpor produk kami,” terangnya, Selasa (25/4/2023).

Meski begitu, dirinya tak berkomentar lebih jauh mengenai temuan tersebut.

Sebelumnya, Kementerian Kesehatan Taiwan menemukan dua produk mie instan asal Indonesia dan Malaysia mengandung zat pemicu pertumbuhan sel kanker.

Dua produk tersebut adalah Indomie Rasa Ayam Spesial dari Indonesia dan Mie Kari Putih Ah Lai dari Malaysia.

Baca Juga :   9 Tips Panjang Umur Menurut Ahli, Bisa Hidup Hingga 100 Tahun
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kerjasama dan Mitra silakan menghubungi 085171117123

ALAMAT

  • Branch Office : Gedung Graha Pena Lt 5 – Regus – 520 Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Pampang, Makassar Sulawesi Selatan 90234
  • Head Office : Plaza Aminta Lt 5 – Blackvox – 504 Jl. TB Simatupang Kav. 10 RT.6/14 Pondok Pinang Kebayoran Lama, Jakarta Selatan 12310. Telepon : 0411 366 2154 – 0851-71117-123

 

To Top
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com