ENREKANG, EDUNEWS.ID – Hujan deras dan longsor menyebabkan amblasnya jalan poros Asaan Desa Kadingeh menuju Desa Bulo , Kecamatan Baraka-Bungin, Enrekang, Kamis (23/5/2024).
Akibatnya, jalan ini hanya bisa dilalui kendaraan roda dua.
Warga Desa Kadingeh bernama Parman menyampaikan, longsor dan jalan amblas terjadi sekitar dini hari.
“Kejadiannya tadi subuh pak, ini jalanan longsor panjangnya sekitar 40 meter,” ucapnya.
Dia berharap ada perhatian pemerintah Kecamatan atau Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten, mengingat setengah badan jalan yang dapat dilalui kendaraan belum sepenuhnya aman.
“Semoga ada tindakan cepat dari Penanggulangan Bencana atau Kecamatan, karena setengah badan jalan yang tersisa ini bisa saja ikut longsor jika masih terjadi hujan,” tutup Parman.
