Kampus

FISIP Unhas Bersiap Pemilihan Dekan

Panitia Pemilihan Calon Dekan (P2CD) FISIP Unhas.

MAKASSAR, EDUNEWS.ID – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Hasanuddin (Unhas) telah mengambil titik start Pemilihan Dekan Periode 2022-2026.

Hal ini ditandai dengan terbentuknya Panitia Pemilihan Calon Dekan (P2CD) FISIP Unhas dalam rapat Senat Fakultas pada Jumat lalu (1/4/2022).

Rabina Yunus selaku Ketua Panitia terpilih menjelaskan bahwa pihaknya telah rapat perdana untuk merencanakan anggaran dan jadwal tahapan pemilihan, Senin (4/4/2022).

“Pemilihan Dekan direncanakan pada hari Jumat, 29 April 2022. Tahapan pendaftaran Bakal Calon direncanakan pada 12-14 April 2022. Namun kepastian jadwal akan ditentukan lebih lanjut oleh Senat Fakultas. Nanti disosialisasikan,” ungkapnya.

Selain itu, lanjut Rabina, panitia merencanakan agar sosialisasi visi misi Calon Dekan dilakukan per departemen untuk memastikan keterlibatan seluruh civitas akademika FISIP Unhas.

Diketahui pimpinan FISIP Unhas yang sebentar lagi habis masa jabatannya, yakni Prof Armin sebagai Dekan, beserta ketiga Wakil Dekan Dr Phil Sukri (Bidang Akademik, Riset, dan Inovasi), Dr Suparman (Bidang Keuangan, Perencanaan, dan Sumber Daya), dan Dr Hasrullah (Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kemitraan).

(rls/hms)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kerjasama dan Mitra silakan menghubungi 085171117123

Kirim Berita

  • redaksi@edunews.id
  • redaksiedunews@gmail.com

ALAMAT

  • Branch Office : Gedung Graha Pena Lt 5 – Regus – 520 Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Pampang, Makassar Sulawesi Selatan 90234
  • Head Office : Plaza Aminta Lt 5 – Blackvox – 504 Jl. TB Simatupang Kav. 10 RT.6/14 Pondok Pinang Kebayoran Lama, Jakarta Selatan 12310. Telepon : 0411 366 2154 – 0851-71117-123

 

To Top