Kesehatan

Waspadai! Berikut Tanda-tanda Stroke yang Sering Terabaikan

Ilustrasi Stroke

HEALTH, EDUNEWS.ID-Penyakit stroke tak cuma menyerang usia lanjut, generasi muda pun banyak yang mengalaminya. Jika tidak ditangani secepatnya, kondisi ini pastinya bisa berbahaya bagi yang mengidapnya.

Dahulu, penyakit ini identik dengan usia tua. Namun sekarang, kelompok usia di bawah 60 tahun pun bisa berpotensi mengalami penyakit stroke.

Lalu, apa saja tanda yang muncul jika seseorang terkena stroke?

Dirangkum dari detik.com, umumnya tanda atau gejala pada seseorang yang mengalami stroke bisa bervariasi. Namun, salah satu yang bisa digaris besar adalah stroke ini sering terjadi secara tiba-tiba.

Menurut Dr dr Dodik Tugasworo, SpS(K), dari PP PERDOSSI (Perhimpunan Dokter Saraf Seluruh Indonesia), salah satu tanda yang harus diperhatikan adalah kondisi yang muncul secara tiba-tiba. Keluhan apapun yang muncul mendadak, harus diwaspadai sebagai tanda dari stroke.

“Jadi, setiap kali ada hal yang tadinya ada menjadi tidak ada, misalkan orang yang tadinya bisa bergerak dan bisa ngomong tiba-tiba dia tidak bisa menemukan kata-kata,” jelas dr Dodik dalam agenda temu media daring, Kamis (28/10/2021).

“Atau yang tidak ada menjadi ada, seperti orang yang diam tiba-tiba atau ada bagian tubuh yang bergerak-gerak sendiri dan terjadi secara tiba-tiba, kita harus waspadai itu sebagai stroke,” lanjut dr Dodik.

Selain itu, dr Dodik juga menegaskan kondisi stroke ini bisa dialami oleh siapa saja. Termasuk pada orang dengan demensia vaskular atau orang yang pelupa.

“Orang-orang dengan gangguan kognisi juga bisa, orang dengan demensia vaskular, dan orang yang pelupa. Sebab, pembuluh otaknya itu bisa terkena gangguan (jadi tanda stroke). Jadi, harus waspadai segala perubahan yang terjadi secara tiba-tiba, itu bisa menjadi tanda dari stroke,” pungkasnya.

Baca Juga :   Perhatikan! 4 Tips Makan Sahur untuk Penderita GERD

sumber : detikcom

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Edunews.

Kirim Berita

Kirim berita ke email : [email protected][email protected]

ALAMAT

  • Jl. TB Simatupang, RT.6/RW.4, Jati Padang, Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12540 Telepon : 021-740740  – 0817 40 4740

__________________________________

  • Graha Pena Lt 5 – Regus Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Makassar Sulawesi Selatan 90234 Telepon : 0411 366 2154 –  0811 416 7811

Copyright © 2016-2022 Edunews.ID

To Top
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com