Hukum

44 Eks Pegawai KPK Termasuk Novel Ditempatkan di Korps Tipidkor Mabes Polri

JAKARTA, EDUNEWS.ID-Polri mengungkapkan 44 eks pegawai KPK yang telah resmi menjadi ASN Polri, termasuk Novel Baswedan, akan bekerja di Korps Pemberantas Tindak Pidana Korupsi (Korps Tipidkor).

Korps Tipidkor sendiri akan dibentuk di tingkat Mabes Polri terlebih dahulu sebelum meluas ke wilayah.

“Nanti kan akan dibuat Kortas. Jadi wacana Kortas Tipidkor tentu kawan-kawan itu eks (pegawai) KPK akan ditempatkan di sana,” ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan kepada wartawan, Kamis (6/1/2022).

Ramadhan mengatakan Novel dkk memiliki kompetensi yang baik untuk memberantas korupsi. Ramadhan menyebut kemampuan mereka menjadi keuntungan bagi Polri.

“Yang jelas teman-teman eks pegawai KPK itu mempunyai kompetensi yang baik dalam pemberantasan korupsi. Pasti itu menguntungkan Polri untuk dimanfaatkan,” tuturnya.

Hanya, kata Ramadhan, Korps Tipidkor masih dalam proses pembentukan. Sementara ini Novel dkk direncanakan akan ditempatkan di Satgas Pencegahan Tindak Pidana Korupsi.

“Sambil menunggu itu nanti akan dibuat Satgas Pencegahan Tindak Pidana Korupsi. Nanti teman-teman tersebut akan ditempatkan di tempat tersebut,” jelas Ramadhan.

“Tapi rencana masih seperti itu. Nunggu lah sprint nya. Jadi satgas itu masih rencana, tapi rencana itu masih seperti itu,” imbuhnya.

Novel dkk Sudah Mulai Bekerja di Polri

Diketahui, Novel dkk sudah mulai bekerja sebagai ASN Polri sejak Senin (3/1). Novel Baswedan mengaku tidak memiliki target pencapaian pribadi dalam tugas barunya di Polri.

“Nggak, kalau target semuanya dari institusi Polri. Kami tidak melakukan dalam perspektif pribadi atau kelompok, tapi dalam perspektif institusi,” ujar Novel kepada wartawan, Senin (3/1).

Selain itu, Novel mengatakan dirinya tengah beradaptasi dengan tugas barunya sebagai ASN Polri. Dia tidak membeberkan secara rinci terkait tugas dan posisi barunya tersebut.

Baca Juga :   Kakek Meninggal Dunia Saat Ikut Lomba Baca Al Quran

“Ya pada dasarnya karena ini baru pertama ya jadi tentunya kami menyesuaikan diri, melihat terus mempelajari dengan lebih detail soal apa yang harus dikerjakan dan lain-lain,” tuturnya.

sumber : detik.com

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Edunews.

Kirim Berita

Kirim berita ke email : [email protected][email protected]

ALAMAT

  • Jl. TB Simatupang, RT.6/RW.4, Jati Padang, Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12540 Telepon : 021-740740  – 0817 40 4740

__________________________________

  • Graha Pena Lt 5 – Regus Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Makassar Sulawesi Selatan 90234 Telepon : 0411 366 2154 –  0811 416 7811

Copyright © 2016-2022 Edunews.ID

To Top
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com