Internasional

Tiongkok akan Resmikan Jembatan di Atas Laut Cina Selatan

 
 
BEIJING, EDUNEWS.ID – Tiongkok segera meresmikan jembatan yang membentang sejauh 55 kilometer di atas Laut China Selatan. Infrastruktur ini menghubungkan Hongkong dan Makau dengan daratan Tiongkok.
Senin (2/4/2018), Al Jazeera melaporkan, Negeri Panda mulai memamerkan jembatan yang dikenal sebagai Hong Kong Zhuhai Macau Bridge (HKZMB) itu kepada media asing.
Rencananya, Beijing meresmikan jembatan dengan enam lajur tersebut pada 1 Juli. “Butuh waktu tujuh tahun untuk membangun jembatan yang disokong empat terowongan dan empat pulau buatan ini,” kata Gao Xinglin, pimpinan proyek HKZMB.
Gao mengatakan bahwa proyek tersebut melibatkan banyak pakar dari 14 negara. Di antaranya, Inggris, Amerika Serikat (AS), Denmark, Swiss, Jepang, dan Belanda. “Baja yang kami gunakan dalam proyek ini lebih banyak dari yang dibutuhkan untuk membangun 60 Menara Eiffel,” tegasnya.

Baca Juga :   Pria Bersenjata Diduga Agen Mossad Israel Ditangkap di Malaysia
Kerjasama dan Mitra silakan menghubungi 085171117123

ALAMAT

  • Branch Office : Gedung Graha Pena Lt 5 – Regus – 520 Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Pampang, Makassar Sulawesi Selatan 90234
  • Head Office : Plaza Aminta Lt 5 – Blackvox – 504 Jl. TB Simatupang Kav. 10 RT.6/14 Pondok Pinang Kebayoran Lama, Jakarta Selatan 12310. Telepon : 0411 366 2154 – 0851-71117-123

 

To Top
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com