Internasional

Korban Meninggal Pertama Gegara Varian Omicron Pertama adalah ‘Penganut’ Anti-Vaksin

Ilustrasi

JAKARTA, EDUNEWS.ID-Inggris melaporkan kasus kematian pertama varian Omicron pada 13 Desember lalu. Orang pertama yang meninggal tersebut diketahui merupakan seorang penganut teori konspirasi untuk menolak divaksinasi.

Perdana Menteri Inggris Boris Johnson mengkonfirmasi kasus kematian pertama itu. Diduga lebih banyak kasus kematian yang tidak terdeteksi sebelum kasus varian Omicron ditemukan di Inggris.

Belum ada detail resmi yang dirilis mengenai pasien yang tewas tersebut. Namun seorang pria bernama John yang mengaku sebagai anak tiri pria yang meninggal itu mengungkap korban tidak divaksin.

Dikutip dari laman The Independent, John mengatakan, ayah tirinya yang berusia awal 70-an tahun itu dalam kondisi sehat ketika terinfeksi pada awal Desember. John juga mengatakan ayah tirinya berada dalam kondisi risiko minimal terinfeksi karena nyaris tak pernah keluar rumah.

“Ia sehat, bugar, tak merokok dan tak minum-minum selama nyaris 30 tahun,” ujarnya, seperti dilansir dari detik.com, Senin (20/12/2021).

Sayangnya, ayah tirinya itu penganut teori konspirasi vaksin COVID-19. Ia mengatakan jika saja sang ayah sudah divaksin, ia seharusnya masih hidup karena vaksin memberikan gejala ringan.

“(Ayah tiri saya) berpikir bahwa itu (vaksin COVID-19) adalah konspirasi. Ia adalah seseorang yang pintar, tetapi berbagai hal berbeda yang menyebut bahwa hal itu (COVID-19) tidak nyata, Anda dapatkan secara online dan media. Benar-benar teori konspirasi,” tambahnya.

John menambahkan ayah tirinya meninggal pada hari Senin, hanya seminggu setelah tiba di rumah sakit. John menambahkan bahwa mereka yang menolak untuk divaksinasi harus khawatir dengan penyebaran luas varian baru.

sumber : detik.com

Baca Juga :   Rilis Terbaru Archi : Ridwan Kamil dan Sahroni Berpotensi 'Head to Head' di Pilgub DKI 2024
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Edunews.

Kirim Berita

Kirim berita ke email : [email protected][email protected]

ALAMAT

  • Jl. TB Simatupang, RT.6/RW.4, Jati Padang, Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12540 Telepon : 021-740740  – 0817 40 4740

__________________________________

  • Graha Pena Lt 5 – Regus Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Makassar Sulawesi Selatan 90234 Telepon : 0411 366 2154 –  0811 416 7811

Copyright © 2016-2022 Edunews.ID

To Top
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com