MAKASSAR, EDUNEWS.ID – Calon Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa diganjal penghargaan Tokoh Politik Sulsel.
Penghargaan itu diterima Seto dalam malam puncal Kabar Makassar Award Tahun 2024 di Ballroom Teater Menara Pinisi, Kamis (29/8/2024).
Seto diberi penghargaan karena dinilai berdedikasi tinggi membangun bumi Panrita Kitta Sinjai selama menjabat Bupati.
Dalam sambutannya, Seto mengaku bersyukur mendapatkan penghargaan itu.
Seto menyebut dirinya banyak diremehkan maju Pilwalkot Makassar. Olehnya Seto ingin membuktikan mampu membangun Kota Makassar jika terpilih 27 November mendatang.
“Saya sebenarnya baru-baru masuk sebagai calon wali kota Makassar, banyak yang bilang ini Andi Seto baru tokoh Kabupaten, sekarang baru masuk sebagai tokoh kota di Makassar,” ungkap Seto.
“Insyallah nanti kalau sudah jadi Wali Kota Makassar bisa insyaallah betul-betul jadi tokoh Politik di Sulawesi Selatan,” benernya.
