Politik

Novanto : Bagus Kalau Demokrat Dukung Jokowi

 

 

JAKARTA, EDUNEWS.ID – Mantan Ketua Umum Parai Golkar Setya Novanto menilai sinyal Partai Demokrat untuk ikut mendukung Presiden Joko Widodo yang diberikan Ketua Umum Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) saat Rapimnas Demokrat sebagai hal yang bagus.

Terdakwa korupsi KTP-el ini bahkan berharap agar sinyal SBY itu menjadi kenyataan. “Kalau memang benar saya rasa makin bagus deh,” ujarnya di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Senin (12/3/2018).

Menurutnya semakin banyak pendukung Jokowi akan semakin bagus. Sebab masing-masing parpol mempunyai jumlah dan wilayah konstituen berbeda, sehingga bisa menambah dukungan bagi Jokowi. “Saya rasa jumlahnya lebih banyak. Jadi makin banyak dan mereka punya konstituen sendiri-sendiri,” tukas pria yang akrab disapa Setnov itu.

Dalam sambutan di Rapimnas Partai Demokrat di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Sabtu (10/3/2018) kemarin, SBY memberi sinyal bahwa Demokrat akan ikut menjadi partai pendukung Jokowi di Pilpres 2019. Namun demikian, ada sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi Jokowi untuk mendapat dukungan itu.

Baca Juga :   Di hadapan MK, Anies Sebut Pilpres Tidak Adil dan Jujur

Edunews.

Kirim Berita

Kirim berita ke email : [email protected][email protected]

ALAMAT

  • Jl. TB Simatupang, RT.6/RW.4, Jati Padang, Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12540 Telepon : 021-740740  – 0817 40 4740

__________________________________

  • Graha Pena Lt 5 – Regus Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Makassar Sulawesi Selatan 90234 Telepon : 0411 366 2154 –  0811 416 7811

Copyright © 2016-2022 Edunews.ID

To Top
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com