Pendidikan

Ibu Negara Beri Bantuan untuk Sekolah PAUD di Deliserdang

DELISERDANG, EDUNEWS.ID –  Ibu Negara Iriana Joko Widodo memberikan bantuan untuk sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (Paud) dan Taman Kanak-kanak (TK) di Desa Tanjung Sari, Kecamatan Batangkuis, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, Rabu (2/11/2016).

Dalam pemberian bantuan itu, Ibu Negara didampingi Ibu Hj Mufidah Jusuf Kalla, dan sejumlah istri menteri Kabinet Kerja yang tergabung dalam Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja (OASE-KK).

Ketika tiba di Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Miftahul Jannah di Dusun VII Desa Tanjung Sari, Batangkuis, Ibu Negara dan Ibu Hj Mufidah Jusuf Kalla disambut puluhan siswa dengan lagu “Kasih Ibu” dan “Aku Seorang Kapiten”.

Setelah itu, Ibu Negara dan Ibu Hj Mufidah Jusuf Kalla memasuki ruang belajar sambil berbincang dan memberikan motivasi belajar bagi siswa di PAUD tersebut.

Ketika ditanyakan dengan penawaran buku, seluruh siswa PAUD tersebut berteriak menyatakan mau dengan buku yang diberikan Ibu Negara Iriana Joko Widodo.

Usai dari PAUD Miftahul Jannah, Ibu Negara dan Ibu Hj Mufidah Jusuf Kalla mengunjungi TK Al-Iman di Dusun X Desa Tanjung Sari untuk memberikan bantuan.

Ketua Yayasan PAUD Miftahul Jannah Endang Purwanto mengatakan, bantuan yang diberikan Ibu Negara dan Ibu Hj Mufidah Jusuf Kalla cukup banyak yang terdiri buku, mainan, alat peraga edukatif, dan busana pertukangan untuk anak-anak.

Ia mengaku sangat bangga karena yayasan yang baru didirikan selama tahun tersebut dikunjungi Ibu Negara dan Ibu Hj Mufidah Jusuf Kalla.

“Sangat-sangat gembira, bangga, haru, sungguh bangga,” katanya sambil menghapus air matanya yang keluar karena terharu.

Ungkapan rasa bangga atas kedatangan Ibu Negara dan Ibu Hj Mufidah Jusuf Kalla juga disampaikan Farina, orang tua Reza Baihaqi yang merupakan siswa PAUD Miftahul Jannah.

Baca Juga :   Guru Honorer di Bone Mengabdi 20 Tahun Namun Gagal Jadi PPPK, Kini Temui Pj Bupati

Apalagi anaknya dapat bersalaman langsung dengan Ibu Negara, Ibu Hj Mufidah Kalla Farina, dan sejumlah isteri menteri.

“Untuk sementara, tangan anak saya tak usah dicuci dulu, biar ketularan jadi orang hebat,” kata warga Dusun 6 Desa Tumpatan Nibung, Batangkuis itu sambil tertawa.

 

[Antara]

Kerjasama dan Mitra silakan menghubungi 085171117123

ALAMAT

  • Branch Office : Gedung Graha Pena Lt 5 – Regus – 520 Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Pampang, Makassar Sulawesi Selatan 90234
  • Head Office : Plaza Aminta Lt 5 – Blackvox – 504 Jl. TB Simatupang Kav. 10 RT.6/14 Pondok Pinang Kebayoran Lama, Jakarta Selatan 12310. Telepon : 0411 366 2154 – 0851-71117-123

 

To Top
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com