MAKASSAR, EDUNEWS.ID – Walikota Makassar Danny Pomanto kaget dipeluk pelajar SMP sambil menangis.
Siswi tersebut ternyata mengidolakan Danny Pomanto.
Kejadian itu terjadi di Jalan Singa 1 Kota Makassar, Selasa (9/5/2023).
Awalnya Danny Pomanto melakukan wawancara dengan wartawan usai menghadiri peresmian renovasi rumah tidak layak huni.
Usai wawancara, ia diserbu oleh sejumlah pelajar yang masih memakai seragam untuk berfoto.
Salah satu siswi bahkan memeluknya sambil menangis tersedu-sedu.
“Saya ngefans sama bapak sejak SD, sudah lama sekali mau ketemu tapi tidak pernah kesampaian,” ucap Zaskia ke Danny Pomanto.
Danny pun mengusap kepala Zaskia dan memintanya tenang.
Zaskia mengaku sudah menunggu kedatangan Danny Pomanto sejak pagi hari. Kebetulan lokasi kegiatan yang dihadiri Danny berhadapan dengan sekolahnya.
“Saya tunggu sejak pagi hanya untuk bertemu dengan Pak Danny. Baru kali ini bertemu dan punya foto,” ucap pelajar SMP YP-PGRI itu.
Zaskia mengatakan sangat mengidolakan Danny Pomanto karena sosoknya yang ramah.
Ia juga mengaku kerap mendengar inovasi Danny Pomanto dari orang tuanya dan juga guru-guru di sekolah.
“Saya selalu dengar soal pak Danny dari orang tua dan guru-guru. Selama ini saya hanya lihat beliau di media sosial,” ungkapnya.
Usai bertemu Danny, Zaskia bahkan masih meneteskan air mata. Dirinya tidak menyangka bisa bertemu langsung dengan idolanya.
