DAERAH

Ingin Ramadan Aman, Desa Sabalana Jalankan Program Desa Aman Covid-19

PANGKEP, EDUNEWS.ID – Pemerintah desa sabalana sosialisasikan program Desa Aman Covid-19 di mesjid – mesjid yang ada di 6 Pulau di Desa Sabalana, Kabupaten Pangkep.

Diantaranya yang disosialisasikan adalah kebiasaan mencuci tangan, menjaga jarak aman, pembatasan 50% jamaah dari kapasitas mesjid, dan memakai masker.

Kepala Desa Sabalana Kabupaten Pangkep, Fadrul Ali Baba mengatakan, wabah covid-19 belum usai sehingga pihaknya intens melakukan sosialisasi apalagi di bulan ramadan.

“Masyarakat harus merasa aman beribadah di bulan ramadhan sekalipun pandemi covid-19 masih tetap harus diwaspadai,” kata Kepala Desa Sabalana Kabupaten Pangkep, Fadrul Ali Baba dalam rilisnya usai melaksanakan kegiatan, Rabu (28/4/2021).

Menurutnya, perhatian terhadap wabah ini harus dijaga dan tidak boleh abai.

“Sehingga pemerintah desa harus mengambil peran strategis, selain mensosialisasikan program desa aman covid-19 juga kita melakukan penyemprotan, melakukan pengukuran suhu secara intensif, membagikan masker, handsanitizer, dan perlengkapan cuci tangan disetiap mesjid yang ada di Desa Sabalana,” tambahnya.

“Kami bersyukur masyarakat sangat patuh menjalankan protokol kesehatan sebagaimana yang disosialisasikan,” harapnya.

Pak Desa juga menyampaikan kepada Aparat desa, RK, RT serta relawan covid-19 yang turut berpartisipasi aktif dalam mensukseskan program Desa Aman Covid-19 di Desa Sabalana.

“Tugas kita mengawal program ini sampai setahun kedapan tidak hanya pada bulan ramadhan ini. Jadi mohon bantuannya untuk kebaikan kita bersama. Mudah- mudahan pandemi covid-19 cepat berlalu. Aamiin,” tutupnya.

Baca Juga :   Banjir Bandang Palopo Rendam Empat Kecamatan
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Edunews.

Kirim Berita

Kirim berita ke email : [email protected][email protected]

ALAMAT

  • Jl. TB Simatupang, RT.6/RW.4, Jati Padang, Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12540 Telepon : 021-740740  – 0817 40 4740

__________________________________

  • Graha Pena Lt 5 – Regus Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Makassar Sulawesi Selatan 90234 Telepon : 0411 366 2154 –  0811 416 7811

Copyright © 2016-2022 Edunews.ID

To Top
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com