PDAM

Makassar Siaga Banjir, PDAM: Untuk Bantuan Air Bersih Hubungi Call Center 1500411

MAKASSAR, EDUNEWS.ID – Perumda Air Minum (PDAM) Kota Makassar menyampaikan kepada masyarakat untuk siaga banjir akibat cuaca ekstrem di Sulawesi Selatan (Sulsel) yang diprediksi bakal terjadi hingga 16 Februari 2023 mendatang.

“Sehubungan dengan Press Release BMKG tentang peringatan dini cuaca Sulawesi Selatan 12-16 Februari 2023 dan imbauan Wali Kota Makassar, maka dengan ini segenap Direksi dan Pegawai Perumda Air Minum Kota Makassar berpesan kepada seluruh masyarakat untuk siaga banjir,” demikian penyampaian PDAM Makassar lewat keterangan tertulisnya, Senin 13 Februari 2023.

Adapun pesan dari Perumda Air Minum Kota Makassar kepada masyarakat lewat penyampaian tertulis PDAM Makassar yakni sebagai berikut;

1. Tetap memperhatikan kondisi sekitar tempat tinggal, segara melapor ke RT/RW setempat apabila air telah meluap.

2. Bagi masyarakat yang tengah berada di jalan agar berteduh di tempat yang aman dan menghindari potensi angin kencang serta pohon tumbang.

3. Menempatkan barang berharga/dokumen di tempat yang aman.

4. Menghubungi call centre Perumda Air Minum Kota Makassar di 1500411 untuk bantuan air bersih jika diperlukan.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Edunews.

Kirim Berita

Kirim berita ke email : [email protected][email protected]

ALAMAT

  • Jl. TB Simatupang, RT.6/RW.4, Jati Padang, Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12540 Telepon : 021-740740  – 0817 40 4740

__________________________________

  • Graha Pena Lt 5 – Regus Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Makassar Sulawesi Selatan 90234 Telepon : 0411 366 2154 –  0811 416 7811

Copyright © 2016-2022 Edunews.ID

To Top
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com