EDUNEWS

Guru Besar FISH UNM Paparkan  Pentingnya Pengembangan Kurikulum

Guru Besar FISH UNM Paparkan  Pentingnya Pengembangan Kurikulum

MAKASSAR, EDUNEWS.ID-Guru Besar Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum Universitas Negeri Makassar Prof. Dr. Andi Kasmawati, M.Hum menyampaikan  pentingnya pengembangan kurikulum saat melaksanakan pengabdian di kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, Sabtu 7 Agustus 2021.

Kegiatan dilakukan secara langsung (luring) di SMP Negeri 1 Barru. Berhubung dilaksanakan pada masa PPKM maka peserta diwajibkan menaati protokoler kesehatan.

“Pengembangan kurikulum adalah satu kewajiban pelaksana pendidikan dalam menjamin kualitas proses dan output pendidikan. Oleh karena itu, kita perlu memeriksa kurikulum apakah masih relevan dengan kebutuhan masyarakat,” ungkap Andi Kasmawati, Sabtu (7/8/2021).

Andi Kasmawati juga menjelaskan, Kemampuan dunia pendidikan termasuk sekolah menengah pertama bisa adaptif terhadap segala perubahan tergantung bagaimana kurikulumnya.

“Dalam penyusunan kurikulum paling tidak perlu mempertimbangkan empat komponen sebagai landasan,” tutur Andi Kasmawati.

Lebih lanjut ia menjelaskan, dari keempat komponen sebaga landasan tersebut yakni landasan filosofis, yuridis, historis serta sosiologis.

“Landasan yang saya maksudkan yakni filosofis, yuridis, historis serta sosiologis. Keempat komponen ini mewakili keseluruhan aspek yang vital agar kurikulum yang dilahirkan bisa menjawab tantangan yang ada,” tutup Andi Kasmawati. (rls/ysf)

Baca Juga :   IPPM Pangkep UIN Makassar Gelar Bukber
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kerjasama dan Mitra silakan menghubungi 085171117123

ALAMAT

  • Branch Office : Gedung Graha Pena Lt 5 – Regus – 520 Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Pampang, Makassar Sulawesi Selatan 90234
  • Head Office : Plaza Aminta Lt 5 – Blackvox – 504 Jl. TB Simatupang Kav. 10 RT.6/14 Pondok Pinang Kebayoran Lama, Jakarta Selatan 12310. Telepon : 0411 366 2154 – 0851-71117-123

 

To Top
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com