Kampus

Unsrat Janji Tak Akan DO Mahasiswa yang Bobol Sistem IT Kampus

ILUSTRASI

MANADO, EDUNEWS.ID – Wakil Rektor Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) bidang akademik Jimmy Posangi mengaku pihaknya masih berbaik hati kepada mahasiswa yang terlibat kasus pembobolan sistem IT dikampus tersebut.

Sebenarnya kata Posangi, kalau ikut keinginan rektor dikeluarkan, karena telah berlaku tidak jujur. Jika kasus ini terjadi di Universitas Indonesia (UI), Universitas Gajah Madah (UGM), Universitas Padjajaran (Unpad) katanya, bisa menyebabkan mereka dikeluarkan.

Ia menyebut mereka yang menganti nilai sebagai pencuri. Ia mengatakan di universitas besar lain di Indonesia mereka pasti tidak diluluskan dan dipecat. Terkait pembobolan sistem informasi di Unsrat bagi Posangi bukan lal mengejutkan. Di Pentangon saja yang sudah tujuh lapis pengamanannya katanya bisa dibobol, apalagi Unsrat.

Sistem yang bocor itu katanya sudah ditambal. Mereka dapat mengetahui kembali jika sistem diretas.

“Ada signal lampu yang memberi tanda dan pelaku tidak bisa masuk lagi dengan sistem yang sama. Tim khusus sudah dibuat untuk itu. Kami sudah melacak Internet Protocol (IP) dari komputer,” ujarnya.

Pelaku katanya bisa juga masuk di satu sistem di universitas. Mereka sementara mengadakan pelacakan dan belum bisa memberikan jawaban terhadap hasil pelacakan.

Sebelumnya sebanyak 167 mahasiswa Unsrat diduga terlibat pembobolan sistem IT Unsrat lalu mengubah nilai beberapa mahasiswa dikam[us tersebut.

Baca Juga :   Kemenkopolhukam Bentuk Tim Khusus Tangani TPPO Mahasiswa di Jerman

Edunews.

Kirim Berita

Kirim berita ke email : [email protected][email protected]

ALAMAT

  • Jl. TB Simatupang, RT.6/RW.4, Jati Padang, Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12540 Telepon : 021-740740  – 0817 40 4740

__________________________________

  • Graha Pena Lt 5 – Regus Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Makassar Sulawesi Selatan 90234 Telepon : 0411 366 2154 –  0811 416 7811

Copyright © 2016-2022 Edunews.ID

To Top
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com