Politik

Deddy Corbuzier Tegaskan Tak Ambil Gaji sebagai Staf Khusus Menteri

staf khusus menteri pertahanan, Deddy Corbuzier

JAKARTA, EDUNEWS.ID – Dilantiknya Deddy Corbuzier sebagai staf khusus Menteri Pertahanan menuai sorotan publik.

Diketahui, Deddy menjabat staf khusus bidang komunikasi sosial dan publik.

“Jadi gini, saya sejak awal juga sudah mengatakan kepada Kementerian Pertahanan bahwa saya tidak akan mengambil gaji atau apapun itu yang sifatnya material untuk saya pribadi sama sekali. Saya tidak akan mengambil apapun. Tidak akan,” kata Deddy dalam sebuah video yang diunggah di akun Instagramnya @mastercorbuzier, Sabtu (15/2/2025).

Deddy merasa tidak membutuhkan gaji staf khusus.Deddy juga merasa bahwa masyarakat lebih membutuhkannya.

“Dan kalau mau bicara saya ngambil gaji, coba anda cek saya bayar pajak setahun berapa. Silakan dicek. Sekalian cek net worth saya berapa,” ucap dia.

“Jadi enggak, saya enggak ngambil gaji. Material apapun enggak akan saya ambil. Tenang aja, tenang,” pungkas Deddy.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kerjasama dan Mitra silakan menghubungi 085171117123

Kirim Berita

  • redaksi@edunews.id
  • redaksiedunews@gmail.com

ALAMAT

  • Branch Office : Gedung Graha Pena Lt 5 – Regus – 520 Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Pampang, Makassar Sulawesi Selatan 90234
  • Head Office : Plaza Aminta Lt 5 – Blackvox – 504 Jl. TB Simatupang Kav. 10 RT.6/14 Pondok Pinang Kebayoran Lama, Jakarta Selatan 12310. Telepon : 0411 366 2154 – 0851-71117-123

 

To Top